jpg

SMA-EKONOMI: KONSEP ILMU EKONOMI (BAGIAN 3)

Secara umum ekonomi memiliki pengertian sebagai ilmu yang di mana mempelajari bagaimana cara manusia untuk memenuhi kebutuhan hidup mereka dengan menggunakan sumber daya yang tersedia. Di bawah ini merupakan materi ekonomi bagian 3 yaitu prinsip dan Motifnya, yuk belajar bersama-sama!.

Berikut Materi 1Ilmu Ekonomi Bagian 3:

Pembahasan Materi
– Prinsip Ekonomi
– Motif Ekonomi

Prinsip Ekonomi

Merupakan sebuah panduan dalam kegiatan ekonomi untuk mencapai perbandingan rasional antara pengorbanan yang di keluarkan dan hasil yang di peroleh. Sederhananya saja, prinsip ekonomi berusaha dengan pengorbanan sekecil-kecilnya untuk memperoleh dari suatu hasil tertentu atau dengan pengorbanan tertentu dan ingin memperoleh hasil yang maksimal.

Beberapa Prinsip Ekonomi

  • Seseorang Melakukan Trade-off

Cara untuk memperoleh sesuatu yang di suka, jadi juga harus menyerahkan sesuatu hal lain yang di suka. Misal, untuk mendapatkan uang, kita harus kerja dan mengorbankan waktu serta tenaga. Lalu untuk mendapatkan sebuah barang, kita harus menggunakan uang hasil kerja tadi.

  • Pasar Sebagai Tempat Kegiatan Ekonomi

Pada kebebasan Sebuah pasar biasanya menjadi cara yang baik dalam mengorganisasikan kegiatan ekonomi. Pasar akan mampu menjadi wadah perputaran sebuah ekonomi.

  • Pemerintah Berperan Dalam Pasar

Pemerintah memiliki peran dalam outcome pasar. Ketika terjadi kegagalan pada perekonomian pasar, pemerintah dapat melakukan intervensi di bidang ekonomi. Seperti mengatur distribusi dan juga harga eceran yang tertinggi.

  • Biaya Sesuatu yang Di Korbankan Untuk Memperoleh Sesuatu

Biaya dari suatu barang merupakan sebuah nilai yang di korbankan untuk mendapatkan barang tersebut. Hal ini bisanya di artikan sebagai Opportunity Cost Prinsip.

Ciri-Cirinya

  • Bertindak Rasional

Setiap tindakan di lakukan dengan pertimbangan dan pemikiran agar seseorang dapat mencapai sebuah kepuasan yang maksimal.

  • Bertindak Ekonomis

Dari seorang yang memegang prinsip ekonomi selalu membandingkan antara jumlah pengeluaran yang di lakukan dengan penghasilan yang mereka peroleh. Akan selalu memilih selisih paling besar antara penghasilan dan juga pengeluaran.

  • Menyusun Skala Prioritas

Tidak semua kebutuhan dan keinginan manusia bisa di penuhi dengan sumber daya yang di miliki, maka akan lebih baik apabila seseorang mendahulukan sebuah kebutuhan dasar dan juga keinginan yang paling maksimal.

Manfaat Memahami

manfaat dari memahami prinsip ekonomi yaitu seseorang akan dapat memahami kejadian yang terjadi di lingkungan sekitarnya. Juga seseorang dapat membuat keputusan yang sesuai dengan keadaan dirinya sendiri.

Motif Ekonomi

Motif merupakan sebuah alasan mendorong seseorang untuk melakukan kegiatan ekonomi demi mencapai kemakmuran. Kegiatan ekonomi adalah suatu upaya yang di lakukan oleh individu ataupun kelompok untuk memperoleh barang dan jasa yang di butuhkan dalam kehidupannya. Motif juga mendasari berbagai tindakan ekonomi, yaitu segala usaha manusia dalam memenuhi kebutuhan yang tidak terbatas dengan pertimbangan yang baik dan berdasarkan dari skala prioritas.

Tujuan

Mencapai kemakmuran atau kebutuhan dasar terpenuhi, tambahan, serta keinginan dalam hidup. Kebutuhan dasar yaitu kebutuhan utama yang juga muncul secara alami mempertahankan hidup manusia.

Sifat

  • Ekstristik: Sebuah motivasi yang dimana berasal dari faktor eksternal individu. Umumnya berkaitan dengan suatu kebutuhan pendukung. Muncul juga karena pengaruh lingkungan sekitar individu.
  • Intrinsik: Berasal dari dalam diri suatu individu, juga tanpa adanya pengaruh atau dorongan dari faktor eksternal. Motifnya meliputi kebutuhan dasar manusia yang bersifat primer.

Macam-Macam

  • Individu: dorongan yang berasal dari dalam diri seseorang untuk meningkatkan kesejahteraan ekonomi dirinya sendiri dan keluarganya. Contoh, Mendapatkan keuntungan, Kekuasaan, Memenuhi kebutuhan.
  • Organisasi: Sebuah dorongan yang mendorong perusahaan atau organisasi untuk mencapai tujuan ekonomi tertentu. Contoh, Memperoleh laba, Sebuah produk dan layanan yang baik.

Contoh Soal Dan Pembahasan

Contoh Soal 1

Apa yang dimaksud dengan prinsip ekonomi? Jelaskan dengan baik!

Pembahasan:

Merupakan sebuah panduan dalam kegiatan ekonomi untuk mencapai perbandingan rasional antara pengorbanan yang di keluarkan dan hasil yang di peroleh. Sederhananya saja, prinsip ekonomi berusaha dengan pengorbanan sekecil-kecilnya untuk memperoleh dari suatu hasil tertentu atau dengan pengorbanan tertentu dan ingin memperoleh hasil yang maksimal.

Contoh Soal 2

Sebutkan apa saja sifat-siafat dalam motif ekonomi?

Pembahasan:

Ekstristik: Sebuah motivasi yang dimana berasal dari faktor eksternal individu. Umumnya berkaitan dengan suatu kebutuhan pendukung. Muncul juga karena pengaruh lingkungan sekitar individu.
Intrinsik: Berasal dari dalam diri
suatu individu, juga tanpa adanya pengaruh atau dorongan dari faktor eksternal. Motifnya meliputi kebutuhan dasar manusia yang bersifat primer.

Baca juga: SMA-FISIKA: HAKIKAT ILMU FISIKA (BAGIAN 2)


YUK BERKOMPETISI DAN BERPRESTASI

Halo pelajar Indonesia, Ayo uji kompetensimu sekarang juga dengan mengikuti Kompetisi Online dan manfaatkan kesempatan untuk berkembang secara pribadi dan profesional! Sertai tantangan ini untuk mengasah keterampilan, memperluas pengetahuan, dan membangun jaringan yang berharga. Ada banyak sekali kompetisi nasional dan internasional yang tersedia setiap bulannya hanya di Kompetisi.in.


LEMBAGA PENYELENGGARA LEGAL DAN TERDAFTAR DI KEMENKUMHAM HINGGA PUSPRESNAS

Lembaga penyelenggara kompetisi sudah terdaftar di Kementerian Hukum dan HAM dengan nomor AHU-0056982-AH.114 Tahun 2020 serta telah terkurasi sistem puspresnas di https://simt.kemdikbud.go.id/kurasi. Kami sudah berpengalaman sejak tahun 2019 dan sudah melahirkan banyak alumni berprestasi di tingkat nasional hingga internasional loh!!. Yuk buruan tunggu apa lagi segera gabung di Kompetisi.in


TEMUKAN MATERI DAN BIMBEL TERUPDATE

Hayo, siapa yang lagi bingung sama materi belajar di sekolah? Yuk belajar materi tambahan secara online di Website Belajaria!. Belajar bisa kapanpun dan di manapun. Eits, Kalau masih bingung jangan khawatir!. Ada carilesprivat.com dan lesprivatsidoarjo.com yang siap membantu kalian belajar dengan tentor yang kompeten, komunikatif, dan berpengalaman loh!. Tunggu apa lagi? Yuk join sekarang! Ada FREE BIAYA PENDAFTARAN dan FREE SATU BULAN LES juga sebelum kuota terpenuhi. 


PLATFORM KOMPETISI ONLINE PERTAMA DI INDONESIA

Yuk ikuti kompetisi online yang terdaftar dan legal di kompetisinasional.comolimpiadekita.compusatbelajar.onlinekompetisionline.com, kompetisi.co.id, ajangjuara.com, dan olimpiade.in pasti deh bakal berkesan dan semangat terus untuk berprestasi!! Yuk daftar di kompetisi.in!

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *